Mengenal arti foto Bokeh - mungkin dari sebagian anda yang mas pemula dalam dunia fotografi sering mendengar kata kata istilah yang sedikit unik bin nyentrik yakni FOTO BOKEH, namun tidak demikian bagi mereka yang sudah mengenal dunia fotografi. Nah penasaran bukan dengan arti dari istilah foto bokeh tersebut ?
didalam dunia fotografi banyak sekali istilah istilah yang dipakai untuk menyebutkan sesuatu yang memang asing ditelinga orang awam dan salah satunya adalah kata bokeh tersebut. Didalam dunia fotografi istilah bokeh sama halnya dengan blur ( gambar ngeblur / tidak fokus ) layaknya kalau kalian sedang mengedit aplikasi potoshop untuk membuat blur suatu titik fokus. Jadi foto bokeh adalah foto yang kurang jelas alias kabur / ngeblur.
Perlu kalian ketahun bahwa didalam dunia fotografi ini sebuah bidang fokus ini dibebani oleh sebuah lensa kamera sehingga titik fokus tadi tidaklah seluas pandangan mata kita. Dan dari kejadian diataslah terbentuk suatu bokeh dari foto yang diambil. Disisi lain pula kekurangan yang ada pada optik lensa kamera ini dimanfaatkan oleh sebagian fotografer guna membuat karya foto yang bisa menonjolkan titik fokus dari pandangan mata kalian dan memperhatikan dengan seksama sebelum anda memperhatikan area foto yang lain.
Ungkapan " bokeh " sendiri sejatinya berasal dari bahasa jepang yaitu " boke " yang bersrti ngeblur, buram, atau kabur atau diartikan pula sebagai titik luar dari suatu fokus. Dengan adanya bokeh ini di suatu gambar yang diambil menggunakan kamera, maka titik fokus yang jatuh di sebuah objek dapat menjadi sangat terang atau jelas, sedangkan area yang tidak menjadi titik fokus menjadi bokeh atau ngeblur. Didalam seni fotografi ini pengambilan foto bokeh seringkali digunakan dalam seni fotografi makro ( kecil ), modeling serta jurnalistik dan lain sebagainya. Atau tergantunf dari si fotografer tersebut mau menonjolkan fokus apa didalam foto yang akan ia ambil, berbeda sekali dengan teknik fotografi arsitektur ataupun lanscape yang sama sekali hampir tak pernah menggunakan bokeh dalam hasil karyanya. Biasanya fotografer arsitektur dan lanscape menggunakan bidang fokus yang presisi dimana fokus gambar sangat luas mulai dari ujung satu ke ujung lainnya.
Dan dibawah ini adalah beberapa contoh hasil karya foto bokeh dimana sebagian sisi gambar terlihat kabur dan pada bagian sisi lainnya terdapat bagian foto yang fokus sehingga ketika kita melihat foto tersebut pertama kali, mata kita akan langsung tertuju pada objek fokus tersebut.
Nah apakah anda sudah tahu dan faham mengenai arti kata bokeh didunia seni gambar ini ? Semoga bermanfaat dan jangan lupa dibagikan ke media sosial anda guna membantu pengembangan website ini :).